Cara Menghubungkan Instagram ke TikTok, Semakin Efisien dan Mudah Dikenali
Cara menghubungkan Instagram ke TikTok cukup banyak ditanyakan oleh pengguna kedua media sosial ini. Wajar, mengingat keduanya termasuk aplikasi dengan jumlah pengguna yang terus bertambah dan sangat padat aktivitasnya. Seringkali banyak yang terpikirkan untuk menghubungkan keduanya.
Sehingga lebih mudah untuk mengakses satu sama lain. Baik dari Instagram menuju TikTok dan begitu pula sebaliknya. Namun sebelumnya, pengguna perlu tahu cara untuk menghubungkan dua platform ini. Selengkapnya mari simak dalam pembahasan ini:
Mengapa Perlu Menghubungkan Aplikasi?
Jika pengguna memiliki TikTok serta Instagram, tentu sudah memahami bagaimana cara kerja keduanya. Namun tidak banyak yang tahu jika kedua aplikasi ini bisa dihubungkan, sehingga proses membuat dan membagikan video menjadi lebih mudah. Metode ini membuat lebih banyak orang mengetahui sebuah konten.
Info Menarik Lainnya: 2 Cara Memaketkan Pulsa XL Menjadi Kuota Internet Terlengkap
Dengan menghubungkannya, pengguna bisa memakai aplikasi kemudian membagikan videonya tanpa perlu mengunggah secara terpisah. Hal ini, tentu lebih efektif dibandingkan membagikan satu per satu.
Cara Menghubungkan Instagram ke TikTok
Baik Instagram maupun TikTok termasuk jajaran aplikasi dengan popularitas tinggi di berbagai negara. Oleh karena itu wajar jika orang sering bertanya apakah memiliki dua aplikasi ini. Dengan media sosial ini, kesempatan untuk menjalin pertemanan semakin luas. Apalagi dengan menghubungkan keduanya.
1. Melalui Profil TikTok
Pengguna TikTok dapat mengakses profilnya dan meletakkan akun Instagram di akunnya. Dengan begitu, akunnya bisa saling terhubung dengan beberapa klik saja. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat diterapkan:
Buka TikTok, kemudian akses akun masing-masing dengan klik ikon berbentuk orang di bagian kanan bawah.
Setelah masuk ke akun pribadi, tekan “Edit profil”. Pada menu ini pengguna bisa mencari kolom yang bertuliskan nama-nama jejaring sosial lainnya. Klik pada opsi “Instagram”.
Cara menghubungkan Instagram ke TikTok berikutnya adalah login ke akun Instagram. Cukup ketikkan username beserta passwordnya.
Sesudah login, klik pada tulisan “Izinkan”. Dengan begini, artinya pengguna sudah memberikan akses kepada TikTok untuk terhubung dengan akun Instagram.
Selesai, sekarang pada akun TikTok akan tertulis link yang langsung mengarah menuju akun Instagram pemilik akun tersebut. Link ini berada di sebelah tulisan “Edit profil” di akun masing-masing.
Tautan ini juga dapat dibatalkan sewaktu-waktu dengan klik “Batalkan tautan”. Dengan begitu, akun Instagram akan dihilangkan dari profil pengguna.
2. Melalui Profil Instagram
Cara menghubungkan Instagram ke TikTok sebelumnya dilakukan dari profil TikTok. Namun, pengguna juga perlu mengetahui bagaimana langkah sebaliknya.
Info Menarik Lainnya: Cara Mengecek Akun Twitter Sehat atau Tidak Agar Tak Kena Ban
Yakni, menautkan profil TikTok di akun Instagram sehingga bisa mengarah langsung. Mari ikuti langkah yang dijelaskan di sini:
Masuk ke akun TikTok masing-masing, lakukan login. Berikutnya tekan ikon gambar orang untuk masuk ke profil.
Ketuk “Edit profil”. Perhatikan pada bagian bawah dari nama pengguna, dimana ada ikon berbentuk dua kota. Klik pada ikon tersebut untuk menyalin link dari akun TikTok pribadi.
Berikutnya pengguna dapat beralih membuka aplikasi Instagram, kemudian melakukan login seperti biasa.
Klik di foto profil masing-masing, kemudian “Edit profil”. Pengguna akan diarahkan menuju halaman untuk mengubah profilnya.
Cari bagian “Situs web”. Di sini pengguna dapat menempelkan (paste) link akun TikTok yang sebelumnya sudah disalin tadi.
Simpan pengaturan ini, maka proses menautkan Instagram dengan TikTok sudah selesai.
Perhatikan pada profil Instagram. Sekarang sudah ada tulisan link TikTok yang jika diklik bisa langsung menyambungkannya ke akun tersebut.
Demikianlah penjelasan seputar cara menghubungkan Instagram ke TikTok dengan menggunakan kedua akun tersebut. Langkah-langkahnya cukup mudah sehingga bisa segera diterapkan. Dengan menghubungkan keduanya, akan semakin memudahkan aktivitas menggunakan jejaring sosial yang dipenuhi konten menarik ini.
Post a Comment for "Cara Menghubungkan Instagram ke TikTok, Semakin Efisien dan Mudah Dikenali"