Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis

Desain kamar tidur plus kamar mandi dalam minimalis - Rumah-rumah bergaya minimalis modern saat ini sudah banyak yang membuat desain yang unik pada ruangannya. Salah satunya yaitu desain kamar tidur yang sekaligus ada ruang kamar mandi minimalis di dalamnya.

Sebenarnya desain seperti ini bukanlah hal yang baru pada sebuah rumah. Pada zaman dahulu pun juga sudah ada konsep dan desain rumah seperti ini. Hanya saja, dahulu masih jarang masyarakat Indonesia yang memiliki ruangan khusus untuk mandi di dalam kamarnya.

Dulu hanya segelintir kalangan menengah ke atas saja yang mengusung gaya desain kamar seperti itu. Karena rumah yang didalam kamar tidurnya juga ada ruangan untuk mandi, biasanya identik sebagai hunian orang berada. Namun seiring dengan semakin meningkatnya taraf hidup rakyat Indonesia, maka saat ini sudah banyak orang yang membuat rumah dengan kamar yang ada ruangan untuk mandinya.   

Ide Desain Kamar Tidur plus Kamar Mandi Dalam Minimalis

Nah, apakah Anda juga tertarik untuk menerapkan konsep dan desain kamar yang unik ini pada rumah Anda? Jika iya, maka tentunya Anda akan perlu beberapa referensi dan contoh desainnya. Agar referensi itu nantinya bisa diterapkan pada hunian Anda.   

Berikut ini ada beberapa contoh desain kamar tidur plus kamar mandi dalam minimalis. Anda bisa memilih salah satu contoh desain yang paling sesuai dengan selera Anda. 

Simak yuk, cekidot!

1. Kamar Mandi Minimalis Dalam Kamar Tidur Minimalis 


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Livedesain.com

Desain kamar tidur plus kamar mandi minimalis ini berukuran sangat mini, namun tetap menampilkan sisi elegan dengan penggunaan kaca tebal pada kamar mandi tersebut. Dengan demikian, tidak akan terlalu banyak memakan ruangan. Walaupun hanya menggunakan kaca tebal, namun kaca tersebut tidak tembus pandang.

2. Desain Kamar Mandi dengan Kaca dan Gorden 


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Tuoagency.com

Memang pada umumnya, kamar mandi yang didesain di dalam kamar identik dengan penggunaan kaca di dinding kamar mandi. Terdapat beberapa jenis kaca untuk dinding kamar mandi yang tembus pandang. Untuk menyiasati agar tidak tembus pandang, penggunaan gorden pada dinding kamar mandi tersebut sangat disarankan.

3. Desain Dinding Kamar Mandi Dalam dengan Kaca dan LED 


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Delightfull.eu

Desain kamar tidur plus kamar mandi dalam minimalis ini memang tidak terlalu jauh berbeda dengan referensi desain yang sebelumnya. Namun, penggunaan LED pada dinding kamar mandi berwarna biru dapat menambah suasana kamar tidur lebih romantis.

4. Desain Kamar Mandi dengan Bathtub


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Idntimes.com

Pemilihan desain ini sangat cocok untuk kamar tidur minimalis yang ingin memiliki kamar mandi yang nyaman. Adanya bathtub pada kamar mandi dalam tersebut, dapat membuat suasana mandi lebih menyenangkan. Disamping itu, bebas untuk berlama-lama di kamar mandi ketika membersihkan diri. 

Info Menarik Lainnya : Inspirasi Desain Kamar Tidur Romantis Untuk Pengantin Baru

5. Desain Dinding Kamar Mandi dengan Partisi Kaca


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Lushome.com

Penggunaan partisi kaca untuk desain dinding kamar mandi dalam sangatlah cocok untuk digunakan pada ruangan minimalis. Desain kamar tidur plus kamar mandi minimalis ini sangat disarankan untuk ruangan minimalis dengan konsep elegan, seperti pada kamar-kamar hotel maupun apartemen.

Info Menarik Lainnya : 5 Desain Kamar Tidur Unicorn ini Sangat Disukai Anak-anak

6. Desain Kamar Mandi Dalam Mengangkat Tema Kamar Hotel 


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Innovativeglasscorp.com

Hal yang umum, jika kamar hotel terdapat kamar mandi di dalam kamar tersebut. Namun, yang menjadi istimewa adalah desainnya yang elegan. Rumah minimalis pun bisa disulap bak di hotel dengan menggunakan desain kamar tidur tersebut. Sebagaimana ide desain kamar mandi dalam yang telah dijelaskan sebelumnya, desain ini pun menggunakan kaca sebagai dinding kamar mandi.

Info Menarik Lainnya : Desain Kamar Anak Laki laki Minimalis (Recommended 4 Ur Son)

7. Cermin Besar pada Dinding Kamar Mandi


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Idnes.cz

Desain yang satu ini, sangat cocok bila digunakan pada kamar tidur minimalis agar tampak lebih luas. Ya, penggunaan cermin besar seukuran dinding kamar mandi bisa membuat ruangan menjadi lebih luas. Disamping itu, menurut fengshui penggunaan cermin besar di kamar tidur mendatangkan aura yang baik kepada pemilik rumah. 

Info Menarik Lainnya : 5 Ide Desain Kamar Ala Cafe yang Unik & Gaul Abis, Cekidot!

8. Desain Kamar Mandi Dalam dengan Bak Mandi Berbentuk Bulat 


8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis
Ilustrasi. Foto by : Brilio.net

Memiliki fungsi yang sama dengan bathtub, penggunaan bak kamar mandi ini dipilih untuk desain kamar yang unik. Untuk membedakan dengan yang lainnya, kamar mandi dalam ini tidak menggunakan partisi atau dinding pemisah sama sekali. Oleh sebab, desain yang satu ini sangat cocok untuk digunakan pada kamar tidur yang bersifat privacy. 

Itulah beberapa referensi desain kamar tidur plus kamar mandi minimalis yang elegan dan nyaman. Dengan adanya kamar mandi di dalam kamar tidur, privasi pun lebih terjaga. Dengan demikian, akan membuat seseorang bebas berekspresi. Dan yang paling penting, keluar dari kamar tidur dalam keadaan rapi dan wangi jika terlihat oleh anggota keluarga yang lain.

Semoga artikel singkat ini dapat bermanfaat untuk Anda semua.

Yunita
Yunita Saya seorang ibu rumah tangga yang gemar menulis.

Post a Comment for "8 Desain Kamar Tidur Plus Kamar Mandi Dalam Minimalis"