Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ingin Tahu Cara Sukses Jualan Online? Yuk Simak Trik Jitunya

Cara sukses jualan online yang jitu dan tepat selalu dicari oleh para pebisnis online pemula (maupun yang sudah profesional). Mereka tidak henti-hentinya untuk terus mencari 'formula' sukses jualan online yang paling pas. Dimana formula dan cara sukses tersebut akan diterapkan oleh pebisnis pemula dan professional guna mengembangkan usahanya.

Tak pelak lagi bahwa bisnis berbasis online sudah menjadi trend di zaman sekarang. Bisa dikatakan kini hampir semua orang sudah memasarkan produknya melalui online. Dan banyak orang yang sudah membuktikan bisnisnya jauh lebih sukses setelah go-online. Jadi sudah tidak bisa dipungkiri bahwa kemajuan teknologi mampu memberikan peluang keuntungan yang melimpah, terutama pada bisnis yang dijalankan secara online.

Ingin Tahu Cara Sukses Jualan Online Yuk Simak Trik Jitunya
Ilustrasi Sukses Berbisnis Online.

Bisnis online di Indonesia sudah berkembang sangat pesat sejak beberapa tahun belakangan ini.


Dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat, menjadikan segala aktivitas sehari-hari dapat dilakukan secara cepat, aman, mudah dan fleksibel. Terciptanya bisnis online ini dianggap sebagai terobosan visioner di zaman modern. Karena sistem bisnis online sangat disukai oleh konsumen. Terutama bagi mereka yang ingin semua transaksi dapat berlangsung serba cepat, tanpa perlu menghabiskan banyak waktu dan tenaga.

Faktor Yang Membuat Banyak Orang Tertarik Berbisnis Online.


Setiap orang mempunyai alasan tersendiri dalam melakukan sesuatu, termasuk dalam memulai sebuah bisnis online. Orang berjualan secara online tidak hanya sekedar untuk mendulang keuntungan semata. Karena mencari keuntungan itu hanya salah satu faktornya saja. Seorang pebisnis yang tertarik terjun ke dunia bisnis online, juga mempunyai beberapa alasan lain yang membuat mereka jadi tertarik menggeluti usaha ini.

Berikut ini ada enam alasan mengapa banyak orang yang tertarik untuk terjun ke dunia bisnis online:


1. Modal dan Biaya Terjangkau.


Banyak orang yang terpaksa harus mengubur impiannya menjadi pebisnis, karena tidak mempunyai modal yang memadai. Nah, sejak kehadiran bisnis online, maka siapapun dapat memulai usaha tanpa harus mengeluarkan modal yang besar. Mereka bisa merintis usaha dengan nyaris tanpa mengeluarkan modal, yaitu dengan cara menjadi reseller produk orang lain.

Inilah salah satu faktor terbesar mengapa bisnis online itu sangat menarik minat banyak orang.

Bahkan hanya dengan modal minim, banyak pebisnis online yang sukses mendapatkan keuntungan berlipat ganda. Contohnya orang yang menjual pulsa melalui online. Bisnis pulsa ini bisa dimulai dengan modal minim, dan ketika dipasarkan melalui online (e-commerce) maka peluang pembelinya jadi sangat luas sekali. Sebab jangkauan bisnis online mampu mencapai seluruh wilayah Indonesia.

2. Efektif.


Efektifitas dan banyaknya platform bisnis online membuat para pebisnis memiliki beragam pilihan dalam pemasaran. Mereka bebas menentukan media pemasaran seperti apa yang sesuai dengan keinginannya. Kini banyak sekali platform bisnis online berupa marketplace/e-commerce yang tersedia.

Selain itu, platform media sosial juga dapat digunakan untuk mempromosikan sebuah produk bisnis. Mulai dari Instagram, Facebook dan Pinterest, dll. Penggunaan media sosial juga sangat mudah dan bisa dipelajari oleh semua orang.

3. Efisien.


Salah satu cara sukses jualan online adalah mengetahui teknik mempromosikan produk dengan baik (sesuai dengan target pasar). Selain itu keunggulan bisnis online adalah proses transaksinya sangat mudah dan cepat.

Bisa dikatakan bisnis online ini terbilang revolusioner, karena proses perubahan sistemnya sangat cepat sekali dari cara konvensional (bisnis offline).

Jika pada usaha berbasis toko offline, sang pebisnis harus melakukan transaksi (penawaran dan penjualan) secara langsung kepada konsumen. Dan ini adalah cara lama, secara perlahan pasti akan semakin ketinggalan zaman. Sangat berbeda dengan bisnis online yang sistemnya mampu melakukan proses transaksi dengan cepat, praktis dan efisien. Sehingga kini praktik menjual dan membeli sudah semakin sangat mudah.

4. Fleksibel.


Fleksibilitas dalam menjalankan usaha menjadi idaman semua pebisnis, karena bisa dilakukan tanpa harus terfokus pada satu kegiatan saja. Hanya mengandalkan gawai pintar dan perangkat pendukung seperti Smartphone atau Laptop, maka setiap orang sudah dapat memantau perkembangan bisnis online yang dimilikinya. Walau sedang melakukan aktivitas lainnya, seorang pebisnis online masih dapat dengan mudah merespon setiap konsumen yang ingin bertransaksi.

5. Resiko Rendah.


Setiap bisnis yang dikelola pasti mempunyai faktor resiko. Besar kecilnya resiko tergantung dari ketajaman spekulasi seorang pebisnis. Namun Anda jangan khawatir dengan bisnis online. Perlu Anda ketahui bahwa resiko dalam bisnis online tergolong minim.

Hal ini disebabkan karena toko online tidak perlu menyewa tempat sebagaimana layaknya toko fisik. Jadi Anda tidak perlu khawatir jika di awal merintis bisnis online, toko online masih sepi pembeli.

Berbeda sekali dengan toko fisik (offline), kecermatan dalam memilih lokasi toko harus sangat diperhitungkan. Karena kalau sampai salah memilih lokasi toko (baca: sepi), maka tentu Anda akan menderita kerugian untuk biaya sewa toko tersebut. Sedangkan pada toko online Anda tidak perlu khawatir dengan hal-hal seperti ini.

Nah, faktor seperti inilah yang semakin menarik minat banyak orang untuk berbisnis secara online.

6. Bisnis Online Adalah Tren Bisnis Kaum Milenial.


Sudah banyak sekali pebisnis dari golongan anak muda yang mampu menghasilkan uang. Inovasi baru yang terus berkembang, menjadi tantangan bagi kaum milenial untuk ikut terjun ke dunia bisnis, dan bersaing dengan para kompetitor lainnya. Hal ini (bisnis online) rupanya sudah menjadi sebuah trend kekinian. Ini sebuah fenomena baru, yang mampu membangkitkan ide, dan kemampuan berwirausaha anak muda dalam menciptakan usaha pribadinya secara mandiri.

7. Proses Antar Barang Pesanan Sangat Cepat.


Semakin bertambahnya antusias masyarakat bertransaksi secara online, membuat banyak pebisnis online saling berlomba menerapkan cara sukses jualan online paling jitu. Kini banyak pedagang online di e-commerce yang memanfaatkan fitur antar cepat yang tersedia.

Sehingga tanpa harus repot-repot mendatangi toko offline, konsumen kini bisa dengan mudah melakukan semua transaksi secara digital. Dan hanya dalam hitungan beberapa jam, barang pesanan itu sudah diantarkan oleh driver ojeg online (yang telah bekerja sama dengan situs e-commerce tersebut).

Artikel Menarik Lainnya : 34 Uraian Lengkap Bisnis Online Tanpa Modal Yang Perlu Diketahui

Jenis-jenis Produk Bisnis Online.


Untuk pebisnis pemula yang masih bingung dalam memilih jenis usaha, berikut ini ada enam bisnis online yang paling banyak menarik minat konsumen.

1. Kuliner.


Cara sukses jualan online yang tidak akan pernah sepi peminat adalah dengan berjualan kuliner. Semua orang pasti menyukai makanan. Dengan syarat, makanan itu memiliki cita rasa yang lezat, unik dan harganya terjangkau.

Kenapa bisnis kuliner tidak pernah sepi peminat?

Ya tentu saja, sebab makanan termasuk kebutuhan pokok (primer). Tidak bisa tidak, semua orang pasti akan butuh dengan makanan. Maka dengan adanya pebisnis online kuliner, maka mereka akan membantu menyediakan kebutuhan konsumen akan makanan. Terutama bagi mereka (konsumen) yang tidak punya waktu untuk memasak sendiri, dan ingin mengkonsumsi makanan dan minuman setiap saat.

2. Pakaian.


Saat ini pakaian tidak hanya berfungsi sebagai penutup dan penghangat tubuh saja. Kini fungsinya sudah lebih dari itu, yaitu sebagai penanda identitas dan prestise pemakainya. Pakaian sudah di anggap sebagai penunjang dalam penampilan dan gaya hidup.

Semakin mahal dan mewah nilai pakaiannya, maka akan semakin tinggi prestisenya. Nah jika seorang pebisnis pakaian online mampu menjual pakaian dengan desain, tekstur bahan, serta warna yang menarik, maka tentu konsumen akan terus setia membelinya.

3. Aksesoris Smartphone.


Penggunaan smartphone saat ini sudah menjadi bagian yang tidak dapat dipisahkan, terutama dalam kehidupan sehari-hari masyarakat modern. Selain sebagai media komunikasi, sebuah smartphone dianggap mampu menjadi penunjang prestise dan gaya hidup penggunannya.

Dengan menambahkan aksesoris, menjadikan tampilan smartphone terlihat lebih cantik dan menarik. Hal ini menjadi peluang pebisnis bagi Anda untuk bisa memperoleh keuntungan. Yaitu dengan cara menjual aksesoris smartphone ditoko online (marketplace/e-commerce).

4. Jasa Titip.


Tidak semua orang memiliki waktu dan kesempatan untuk membeli sebuah produk yang di inginkannya. Terlebih jika produk tersebut hanya tersedia di luar negeri dan stok produk itu terbatas (limited edition). Maka bisnis Jasa Titip ini dapat menjadi salah satu peluang usaha online yang menjanjikan. Karena bisa menjadi solusi bagi orang-orang tertentu, yang ingin mendapatkan produk langka tersebut.

5. Dropshipper.


Menjalani bisnis sebagai seorang dropshipper dapat menjadi solusi bagi siapapun yang ingin memulai usaha dengan modal minim. Sistem bisnis dropshipper sendiri adalah memasarkan dan mempromosikan produk orang lain secara online.

Cara ini adalah solusi bagi orang yang memiliki keterbatasan modal, karena dropshipper tidak perlu menyediakan dan memodali produknya sendiri. Mereka cukup hanya memasarkan produk milik orang lain dan menjualnya kepada konsumen yang tepat.

6. Kosmetik.


Kecantikan merupakan modal utama seorang wanita untuk meningkatkan kepercayaan diri. Dan salah satu penunjang kecantikan wanita adalah menggunakan kosmetik. Mulai dari Foundation, Lipstick, Mascara hingga Blush On menjadi kebutuhan kaum wanita yang harus dipenuhi.

Maka tidak heran jika bisnis di bidang kosmetik sangat marak di marketplace/e-commerce. Sebab bisnis kosmetik ini menjanjikan cukup banyak keuntungan bagi penjualnya.

Walau pedagangnya sudah banyak, namun Anda tidak perlu ragu untuk mencoba berjualan kosmetik ini secara online. Sebab peminat kosmetik ini juga bejibun, asalkan Anda pandai menarik konsumen, pasti akan ada saja wanita yang membeli kosmetik ke toko online Anda.

Artikel Menarik Lainnya : 15 Panduan Lengkap Cara Memulai Bisnis Online Dari Nol Hingga Sukses

Faktor Pendukung Kesuksesan Bisnis Online.


Sebuah usaha tidak akan bisa berjalan lancar tanpa menerapkan cara sukses jualan online yang baik dan benar. Beberapa pebisnis online yang kini sudah sukses, mereka juga dipengaruhi oleh beberapa faktor pendukung. Sehingga bisa membuat mereka jadi besar seperti sekarang.

Berikut ini terdapat enam faktor pendukung yang membuat sebuah bisnis online sukses menarik minat konsumen:


1. Penggunaan Smartphone.


Tidak terbatas untuk alat komunikasi modern saja, penggunaan smartphone saat ini sudah jauh lebih luas lagi. Kini hampir seluruh aktivitas transaksi dapat diatur lewat genggaman tangan saja. Yaitu melalui smartphone dengan bantuan koneksi internet.

Kini semua pembayaran listrik, internet, beli pulsa, bayar pajak, dll sudah bisa dilakukan melalui online. Bahkan bikin SIM dan mendaftar jadi CPNS pun sudah bisa dilakukan melalui online. Dan masih banyak pembayaran dan aktifitas lainnya dapat dilakukan melalui online.

Tentu saja juga termasuk transaksi jual beli online. 😊

Intinya kemajuan teknologi internet benar-benar memberi kemudahan di zaman modern ini. Inilah salah satu faktor terbesar yang mendukung kesuksesan bisnis online. Sehingga tidak mengherankan jika semakin banyak pelaku bisnis yang memanfaatkan kemajuan teknologi internet ini, untuk memasarkan produk bisnisnya.

2. Perilaku Konsumtif.


Kemudahan dalam bertransaksi secara digital, menjadikan perilaku konsumtif masyarakat semakin meningkat secara drastis (dari waktu ke waktu).

Sifat konsumtif ini dipicu oleh maraknya promo ongkir gratis dari berbagai marketplace. Ditambah dengan proses pengiriman produk yang bisa sampai dalam waktu singkat. Hal ini sangat memicu seseorang untuk terus menerus berbelanja ke marketplace/e-commerce tersebut.

Semua fakta diatas tentu sangat menguntungkan para pedagang online yang berjualan di marketpkace tersebut.

3. Kemudahan dalam Bertransaksi.


Jika dahulu orang bertransaksi secara manual untuk mendapatkan produk yang di inginkannya, maka sangat berbeda sekali dengan sistem transaksi di masa kini.

Dengan adanya pembayaran secara digital, seperti E-Banking ataupun E-Money, segala transaksi dapat dilakukan dengan sangat mudah.

Hal ini semakin mempercepat proses transaksi, tanpa perlu repot-repot menyediakan uang dalam bentuk fisik. Dengan segala kemudahan ini, sehingga membuat belanja online semakin diminati masyarakat.

4. Sumber Mata Pencaharian Baru.


Tidak semua orang mempunyai cita-cita untuk bekerja di sebuah perusahaan. Menjadi seorang wirausahawan adalah sebuah kebanggaan, karena mampu mengembangkan bisnis pribadi, dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan baru untuk orang lain.

Faktor inilah yang membuat bisnis online dipilih menjadi pekerjaan tetap oleh sebagian orang.

Ada lho pebisnis online yang sudah sukses mampu mempekerjakan tetangganya. Diantara mereka ada yang bertugas di bagian packing barang, CS, bagian penyortiran, dll.

5. Tidak Ada Batasan Usia.


Baik muda ataupun tua, tidak ada batasan usia untuk berbisnis online di era modern seperti sekarang ini. Kebebasan dalam menjalani sebuah pekerjaan menjadi satu cara sukses jualan online, tanpa perlu terpaku pada usia. Sehingga dalam bisnis online ini siapapun mempunyai kesempatan untuk berbisnis.

6. Sistem Pembayaran Digital.


Pembayaran digital menjadi 'penyelamat' bagi banyak orang yang tidak ingin kerepotan saat melakukan proses transaksi pembayaran. Mereka tidak perlu antri ke bank lagi untuk membayar tagihan atau transaksi lainnya. Cara itu sudah mulai ketinggalan zaman.

Selain mudah dan praktis, pembayaran berbasis digital juga mampu mengurangi angka kriminalitas, dan meningkatkan keamanan saat bertransaksi. Meskipun uang dalam bentuk fisik masih dibutuhkan, namun masyarakat kini sudah mulai banyak yang memanfaatkan pembayaran secara digital, termasuk untuk membayar belanja online.

Dan secara tidak langsung, pembayaran digital ini menguntungkan para pebisnis online, karena banyak masyarakat yang menyukai berbelanja dengan sistem pembayaran digital ini.

Artikel Menarik Lainnya : The Power of Margin 10 Persen, Strategi Merebut Pasar Online Shop Paling Ampuh

Kiat Sukses Berbisnis Online.


Siapakah diantara Anda yang ingin tahu cara sukses jualan online? Supaya mampu meraup keuntungan yang besar? Saya yakin pasti banyak diantara Anda yang ingin tahu. 😃

Yuk mari langsung saja di simak.

Semua pebisnis pasti ingin mencapai kesuksesan dalam mengembangkan bisnis yang dijalankannya. Selain niat dan konsistensi, seorang pebisnis juga harus menerapkan kiat-kiat khusus untuk bisa meningkatkan value bisnis yang sedang dia jalankan. Sehingga para konsumen jadi tahu dan paham bahwa bisnisnya tersebut berkualitas baik dan profesional.

Simak beberapa kiat dan caranya berikut ini:


1. Menonjolkan Keunikan Bisnis.


Tanpa adanya sebuah keunikan, bisnis yang dijalankan tidak akan mudah dikenali oleh para konsumen. Biasanya para calon pembeli akan mencari sebuah bisnis yang mampu memberikan hal yang unik dan berbeda. Selain itu juga mampu memberikan pengalaman yang berkesan.

Apa saja contoh keunikan tersebut?

Banyak sisi keunikan yang bisa Anda tonjolkan. Bisa keunikan dari segi produk yang jarang ada dan hanya Anda diantara segelintir orang yang mampu menyediakannya. Atau bisa juga keunikan dari segi pelayanan (value). Misalnya Anda selalu berkomitmen untuk menjawab pesan (chat) secepat mungkin. Atau Anda selalu konsisten untuk berusaha mengirimkan barang pesanan secepat mungkin. Itulah beberapa contoh keunikan dari segi pelayanan.

Nah, kira-kira keunikan manakah yang akan Anda tonjolkan pada toko online Anda? Tentu hanya Anda yang paling tahu jawabannya.

Jadi semua keunikan diatas itulah yang harus ditonjolkan oleh seorang pebisnis online, jika ingin usaha yang didirikannya mampu maju dengan pesat.

2. Menentukan Konsep Bisnis.


Dengan menentukan konsep bisnis yang matang dan terencana, dapat menjadikan proses perkembangan bisnis Anda menjadi lebih mudah. Terlebih jika Anda mampu menciptakan konsep bisnis online yang unik dan menarik. Tentu hal tersebut menjadi poin plus, karena konsep yang unik dapat membuat sebuah bisnis jadi terkesan profesional dan berkualitas.

Apa contoh konsep bisnis online yang unik itu? 

Salah satu contohnya; jika Anda memiliki toko online (website bisnis) pribadi, maka Anda dapat memberikan pelayanan ongkir gratis kepada pelanggan Anda. Ongkir gratis ini akan diberikan jika pelanggan berbelanja dalam jumlah nominal tertentu.

3. Memperhitungkan Sisi Untung dan Rugi.


Ini menjadi salah satu bagian penting dari cara sukses jualan online. Yaitu memperhitungkan seberapa besar peluang keuntungan yang akan Anda peroleh, ini juga patut untuk diperhatikan.

Memang benar bahwa dalam berbisnis itu tidak selalu untung, tapi jangan pula sampai selalu rugi. 😃

Setidaknya Anda harus mampu meminimalisir kerugian selama bisnis tersebut Anda jalankan.

Contohnya seperti strategi servis ongkir gratis pada toko online website pribadi diatas, Anda harus benar-benar mampu mengkalkulasikannya secara teliti. Jadi Anda harus paham dalam batas nominal belanja berapa pelanggan Anda layak untuk diberikan ongkir gratis.

Jangan sampai Anda memberikan servis ongkir gratis, tapi malah bikin toko online Anda bangkrut karena selalu merugi. 😅

4. Solusi Kebutuhan Konsumen.


Seorang konsumen biasanya akan terus melakukan transaksi untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Jika seorang pebisnis online mampu memberikan solusi bagi banyak orang yang sedang mencari produk yang dibutuhkannya, maka toko online itu pasti akan sukses.

Oleh karena itulah sangat disarankan seorang pebisnis online harus selalu up to date akan info produk baru yang sedang trend serta banyak dibutuhkan orang. Jika semua produk itu dapat Anda sediakan, maka jangan heran jika omset penjualan Anda melonjak drastis, karena banyak orang yang berbelanja ke toko online Anda.

5. Mengutamakan Pelayanan pada Konsumen.


Meskipun produk yang ditawarkan berkualitas, namun hal tersebut kurang maksimal jika tidak mengutamakan pelayanan pada konsumen. Selalu berikan respon terbaik, dan mau menerima setiap masukan dari konsumen, demi untuk meningkatkan kualitas toko online Anda kedepannya.

6. Selalu mempertahankan Kualitas Produk atau Jasa Anda.


Jangan pernah meremehkan kualitas produk atau jasa yang Anda diberikan kepada para konsumen. Meskipun bisnis yang Anda jalankan sudah cukup lama, namun seiring berjalannya waktu kualitasnya bisa saja menurun tanpa Anda sadari. Dan hal tersebut akan berpotensi menurunkan minat konsumen dan pelanggan Anda untuk bertransaksi.

Oleh karena itu, wajib bagi Anda untuk selalu meng-evaluasi perkembangan toko online Anda. Cek betul-betul, kira-kira bagian apa saja yang kurang dan harus dibenahi. Dengan demikian, Insya Allah toko online Anda akan mampu tetap eksis di tengah semakin ketatnya persaingan toko online saat ini, dan juga dimasa mendatang.

Artikel Menarik Lainnya : Perang Harga di Toko Online (dan Offline) Semakin Marak Terjadi (Adakah Solusinya?)

Itulah diatas pembahasan lengkap tentang cara sukses jualan online.

Sampai jumpa lagi di artikel menarik berikutnya. Salam.


Penulis by : Bang izal.
Bang izal
Bang izal Saya Seorang Praktisi Bisnis Mainan. Sangat hobi menulis dan suka berdiskusi. Saya ingin sekali saling berbagi ilmu, dan pengalaman, dengan teman-teman semua melalui blog ini.

Post a Comment for "Ingin Tahu Cara Sukses Jualan Online? Yuk Simak Trik Jitunya"