Water Gel Gun (WGG), Alternatif Pengganti Airsoft Gun, Murah dan Aman
Apakah Anda termasuk orang yang tertarik untuk bermain airsoft gun namun terkendala oleh harganya yang mahal?
Saya yakin banyak pehobi airsoft gun mengeluhkan hal yang sama seperti diatas.
Pehobi olahraga menembak airsoft gun pada saat ini memang sangat sulit untuk bisa mendapatkan unitnya.
Ilustrasi Skirmish (Sukir). |
Penyebabnya adalah karena adanya pelarangan dari instansi kepolisian (melanggar Undang-undang Darurat), dan seringnya diadakan razia oleh aparat terkait. Sehingga pedagang mainan yang di era sebelum tahun 2014 dahulu biasa menjualnya secara terang-terangan, kini sudah tidak berani lagi.
Artikel Menarik Lainnya : Airsoft Gun Dilarang Beredar Bebas?
Efek lainnya yang ditimbulkan - akibat dari banyaknya razia dan penerapan undang-undang darurat tersebut - membuat para importir yang dulu biasa memasukkan produk airsoft gun dari China, kini sudah tidak berani lagi. Kalau pun ada yang berani, mesti main kucing-kucingan dengan aparat.
Semua dari akumulasi keadaan diatas, membuat harga unit airsoft gun jadi melambung selangit.
Yeah! Saat ini, harga jual untuk satu unit airsoft sudah semakin mahal saja. Terlebih harga airsoft gun jenis elektrik (AEG) yang senapan laras panjang. Harga per unit nya kisaran 5 - 8 jutaan rupiah.
Penyebab sangat tingginya harga airsoft gun jenis AEG laras panjang ini, karena untuk bisa memesan dari luar negeri nyaris hampir tidak bisa lagi, karena saking begitu ketatnya seleksi barang masuk untuk jenis produk ini oleh pihak terkait. Semua permasalahan ini menyebabkan hobi olahraga skirmish (atau di lidah orang Indonesia biasa disebut 'sukir') menjadi semakin sulit. Namun kini sudah ada kabar gembira dan satu solusi bagi pehobi olahraga menembak ini. Yakni unit water gel gun (biasanya namanya di singkat jadi WGG).
Water gel gun bisa menjadi salah satu alternatif karena harganya lebih terjangkau daripada airsoft gun.
Unit ini dikenal sebagai WGG atau gel blaster. Jenis produk yang satu ini merupakan sebuah alternatif karena memiliki mekanisme yang mirip seperti unit airsoft gun.
Tentu juga ada beberapa perbedaan, seperti bahan ball bullet yang berbeda, dan perbedaan dari power tembakan yang dihasilkan. Sesuai dengan namanya, gel blaster ini tidak mempergunakan ball bullet (penyebutannya biasa di singkat jadi BB) dari bahan plastik yang keras seperti airsoft gun.
Artikel Menarik Lainnya : Mengenal Apa itu Airsoft gun Spring, Gas, Elektrik, Beserta Fungsinya
Mainan menembak untuk usia diatas 14 tahun ini menggunakan BB yang empuk bernama gel ball.
Gel ball mini ini terbilang unik karena karakteristik dari bahannya yang lembab dan sangat empuk. Sehingga unit WGG ini sangat aman digunakan untuk latihan sukir. Dan karena karakteristik yang aman ini pula, sehingga produk WGG ini tidak dilarang penggunaannya di Indonesia.
Bentuk asli gel ball ini sebenarnya sangat kecil sekali. Kurang lebih ukurannya sebesar biji wijen dan masih dalam keadaan kering.
Nah setelah gell ball itu di rendam pakai air, bentuk dan ukurannya kemudian mengembang (jadi sama seperti ukuran BB airsoft gun). Dengan merendam sepaket kecil gel ball kering ini, maka BB yang awalnya sangat kecil sebesar biji wijen, jadi bisa mengembang hingga berukuran 7 sampai 11 milimeter.
Perbedaan lainnya adalah, jika pada unit airsoft kita akan merasa nyeri ketika terkena tembak, maka water gel gun ini tidak akan terlalu sakit. Hal ini disebabkan karena power tembakannya sedikit lebih rendah dari airsoft gun, dan juga efek dari bahan BB-nya yang empuk.
Namun, walaupun unit ini tergolong tidak berbahaya, tapi para pemainnya harus tetap diarahkan untuk selalu menggunakan safety goggle (semacam kaca mata khusus untuk pelindung mata dari tembakan peluru).
Kehadiran water gel gun (WGG) ini tampaknya memang didasari oleh inisiatif para pehobi, importir dan pedagang airsoft gun, untuk mencari solusi pengganti airsoft gun.
Ilustrasi salah satu unit water gel gun. |
Karena seperti yang sudah penulis utarakan diatas, bahwa saat ini untuk bisa bermain airsoft gun sudah semakin sulit saja.
Terutama di negara-negara yang tidak memberi izin peredaran unit airsoft (termasuk Indonesia). Solusi unit WGG ini memang belum dapat secara sepenuhnya menggantikan keseruan yang ada pada sukir airsoft gun.
Namun setidaknya WGG ini memang layak untuk dijadikan sebagai alternatif. Sebab negara-negara tetangga seperti Australia dan Malaysia telah mulai memakai unit WGG ini untuk memenuhi kebutuhan hobi olahraga menembak mereka.
Untuk saat ini hobi water gel gun (WGG) memang masih terbilang asing di Indonesia. Namun telah terdengar kabar bahwa import produk ini telah mulai masuk ke Indonesia dalam skala kecil. Mudah-mudahan dimasa mendatang semakin banyak beredar produk mainan hobi ini ke Indonesia, sehingga pehobi olahraga menembak jadi makin familiar dengan jenis unit ini.
Saya berharap semoga water gel gun ini bisa populer. Dan semoga saja kelak kepopulerannya bisa setara dengan unit airsoft gun, sehingga mulai banyak muncul komunitas pecinta gel blaster di Indonesia.
Semoga saja ya. 😊
Berapakah jumlah uang yang mesti disediakan agar Anda bisa mendapatkan 1 unit water gel gun ini?
Bila anda punya uang 1,5 sampai 2 jutaan, maka anda sudah bisa mendapatkan satu unit WGG ukuran sedang (jenis senapan ukuran menengah). Bahkan ada yang harganya hanya 1 jutaan untuk jenis WGG tipe tertentu.
Mungkin diantara Anda ada yang bertanya: "Kok Anda bisa tau bang izal?"
Ya taulaah,,, lha wong adik kandung saya adalah seorang importir mainan ini. Dan dalam waktu dekat, saya juga telah berencana untuk ikut terjun di bisnis pehobi olahraga menembak ini. 😉
Artikel Menarik Lainnya : Mazri Seller, Salah Satu Pebisnis Toko Mainan Dan Airsoft Gun Sukses di Indonesia
Jadi kesimpulannya water gel gun ini menjadi solusi terbaik sebagai pengganti unit airsoft gun.
Dengan harga rata-rata hanya dibawah 2 jutaan per unitnya, diharapkan unit mainan hobi menembak ini dapat dinikmati oleh masyarakat Indonesia, terutama bagi yang tertarik bermain olahraga menembak ala game FPS.
Sampai jumpa lagi di artikel menarik selanjutnya. Salam. 😊
Penulis by : Bang izal.
Bang mau tanya dong, sekarang ini di Indonesia unit WGG masuk kategori apa ya? Mainan atau senjata kaya airsoft?
ReplyDeleteThanks bang.
Saat ini sih masih tergolong mainan om,,, karena pelurunya 'kan dari bahan gel, sehingga aman digunakan. Tapi gak tau deh dimasa yang akan datang kalau unit WGG ini semakin populer. Semoga aja gak ada ide2 nakal dari pihak terkait dan berwenang, sehingga mengkategorikan WGG ini sejajar dengan airsoft. Tau sendirilah negeri +62, yang sangat kreatif membuat peraturan biar ada pemasukan wkwkwkwk :-D
DeleteKagak ada situs jual belinya bang adik nya?
ReplyDeleteCari Alimaro di Tokopedia
Deletesaya punya unit HK416 WGG om...apa kah bisa di upgrade menjadi AEG setelah meng upgrade gear boxnya? mohon pencerahannya soalnya saya pengen meng upgrade gerbox V2 WGG menjadi AEG yg berbahan metal...takutnya pas di pasang gak cocok..please pencerahannya
ReplyDeleteKabarnya sih bisa om,,, tapi karena saya bukan ahlinya dibidang ini, maka sebaiknya om berkonsultasi dengan orang yang ahli dalam meng-upgrade unit Wgg dan Airsoftgun. Om bisa bergabung di grup komunitas Wgg dan Airsoftgun yang ada di Facebook. Jadi om bisa saling sharing dan bertanya di sana. Oh iya, dalam mengupgrade unit ini harus dikerjakan oleh ahlinya om,,, jadi jangan pernah coba2 ngutak-ngatik dan bongkar unitnya sendiri. Bisa berantakan semua isinya nanti. 😁
DeleteDemikian, semoga dapat membantu.
Toko yg offline dmn gan ya???mau pesanan corporate 12 unit
ReplyDeleteToko offline saya di daerah Kalisari Jakarta timur. Maksudnya mau beli unit WGG ya gan? Maaf unit WGG nya udah abis gan,,, dan barang sekarang sudah sulit masuk ke Indonesia, jadi belum tau kapan ada lagi.
DeleteApa udah mulai dilarang juga bang peredaran dari wgg ini? Kalo airsoft yg tipe spring masih boleh?
DeleteWgg masih boleh om,,, hanya saja importnya sudah sangat sulit masuk ke Indonesia. Kalau airsoft spring juga masih boleh dipergunakan.
Deletemau tanya, kalo wgg di ganti pake bb bisa rusak ga unitnya?
ReplyDeleteGak bisa gan,,, karena wgg ukuran pelurunya 7-8 mm, sedangkan bb ukurannya 6 mm.
Deleteoh gitu ya.. makasih gan
DeleteSama2 gan.
DeleteKlo beli di luar negeri bisa kagak bang,takutnya disita Ama bea cukai
ReplyDeleteHarus bayar pajak dulu pas nyampe bea cukai om,,, kalau gak bayar ya pasti di sita :-D
Deletemau tanya dong bro, akhir akhir ini wgb di tokped kok stok nya banyak yang tidak diperbarui? apa karena masalah di China itu?
ReplyDeleteBetul bro,,, sekarang barangnya sudah gak bisa masuk lagi ke Indonesia.
DeleteMau nanya bang, untuk kepemilikan water gel gun ini apakah harus memiliki izin (seperti Airsoftgun) atau bebas?
ReplyDeleteUntuk unit WGG setahu saya masih boleh dipergunakan secara bebas om. Memang beberapa waktu yang lalu sempat beredar isu bahwa pihak yang berwenang akan menerapkan peraturan surat izin untuk kepemilikan unit WGG. Tapi kabar itu redup dan hilang begitu aja,,, kayaknya gak jadi diterapkan. Salah satu sebabnya mungkin karena unit WGG ini tidak banyak beredar di Indonesia.
Deletebang klo sekarang apakah masih bsa untuk wgg balsternya buat dimainin di indonesia ?
ReplyDeleteBang, kalau sekarang mau impor WGG dari china perlu ada ijin impor dari kapolri nggak?
ReplyDelete