10+ Ide Peluang Bisnis Untuk Mahasiswa Yang Mudah Dilakukan
Memiliki sebuah usaha yang telah mulai dirintis sendiri sejak awal, mungkin merupakan impian setiap orang. Bisa memiliki penghasilan di usia muda adalah suatu hal yang keren dan membanggakan bukan?
Seorang anak muda yang aktif dan produktif tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi orang tua. Sosok Anda juga akan mendapatkan poin lebih dan respek dimata teman-teman, lingkungan, serta orang-orang terdekat anda. (Tentunya akan lebih mudah mendapatkan gebetan dan restu dari camer. He-he-he ☺. #Sedikit Intermezzo).
Yang pasti, dimasa muda (mahasiswa) adalah masa yang paling produktif untuk berkarya, dan fase terbaik untuk mulai merintis bisnis.
Saat menjadi mahasiswa juga sebenarnya adalah waktu yang paling tepat untuk memulai usaha. Karena dimasa ini memang banyak faktor plus, yang tentunya faktor itu akan mendatangkan manfaat bagi usaha yang sedang dirintis.
Artikel Menarik Lainnya : 10 Peluang Usaha Untuk Ibu Rumah Tangga Modal 1 Juta
Berikut alasan mengapa seorang mahasiswa perlu merintis bisnis, serta beberapa peluang bisnis untuk mahasiswa.
Mengapa Mahasiswa Perlu Berbisnis?
Jaman sekarang rasanya sangat penting bagi seorang mahasiswa untuk mulai mengenal bisnis. Dan makin cepat mengenal bisnis, maka itu akan lebih baik. Rata-rata usia aktif mahasiswa adalah direntang 18-25 tahun. Jika dia telah memulai bisnis di usia tersebut, maka akan relatif lebih unggul daripada mahasiswa yang baru memulai usaha di usia 30an tahun keatas.
Start yang lebih awal ini juga akan sangat menguntungkan dan memberikan banyak manfaat. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, yakni:
Pertama, dari segi umur.
Rata-rata seorang mahasiswa aktif tergolong berusia masih muda. Jadi, andai pun ada masalah bisnis (misalnya rugi), maka tidak akan terlalu berpengaruh baginya. Hal ini karena (biasanya) mahasiswa belum mempunyai tanggungan (anak, istri, dll).
Kedua, dari segi produktivitas.
Anak muda tentunya memiliki produktivitas kerja yang tinggi. Hal ini wajar, karena yang namanya anak muda tentu badannya masih kuat dan tenaga masih fit. Jadi jika seorang mahasiswa sedang merintis bidang usaha yang membutuhkan tenaga ekstra, maka dia akan lebih mampu menjalaninya.
Bisnis yang memerlukan tenaga ekstra ini tidak hanya terbatas pada bidang usaha yang membutuhkan otot (misal usaha jual air galon, jual tabung gas elpiji, dll), tapi juga usaha yang membutuhkan konsentrasi tinggi dan vitalitas tubuh. Contohnya seperti menjadi penulis lepas, blogger, desain grafis, dll. Bidang usaha ini tidaklah membutuhkan otot, tapi membutuhkan konsentrasi yang melelahkan otak.
Nah, bagi seorang mahasiswa muda nan aktif, gesit dan kreatif, saya yakin serta percaya akan bisa menjalani semua itu. ☺
Ketiga, dari segi semangat.
Bagian ini sebenarnya masih setali tiga uang dengan poin bagian dua diatas. Artinya, mahasiswa pastinya memiliki semangat yang lebih tinggi. Iya donk,,,, anak muda gitu loh! Masa iya melempem. Hehe. ☺
Nah, semangat yang lebih tinggi inilah yang akan menjadi modal paling utama untuk keberhasilan seorang mahasiswa dalam merintis bisnisnya. Saya yakin semua orang akan sepakat akan hal ini.
Artikel Menarik Lainnya : 5 Konsep Bisnis Digital Minim Modal yang Bisa Dimulai dari Rumah
Selain itu, sukses bisnis di usia muda merupakan sebuah prestasi. Yaitu dari segi kemandirian.
Dengan memiliki bisnis sejak dini, tentu hal itu secara alami dapat melatih kemandirian seseorang. Uang saku atau membayar biaya kuliah yang semakin besar, sudah tidak menjadi masalah lagi bagi seorang mahasiswa, jika bisnis yang dikelolanya telah berkembang. Berbisnis bagi mahasiswa juga dapat menambah pengalaman dan jaringan.
Semakin besar jaringan yang dimiliki, maka peluang mendapatkan pekerjaan saat lulus juga semakin banyak.
Itu juga kalau sang mahasiswa masih mau bekerja lho ya,,,, karena biasanya, jika seorang mahasiswa telah sukses dengan bisnisnya, maka (biasanya) dia malah emoh menjadi 'orang gajian'. Hehe. ☺
Itu juga kalau sang mahasiswa masih mau bekerja lho ya,,,, karena biasanya, jika seorang mahasiswa telah sukses dengan bisnisnya, maka (biasanya) dia malah emoh menjadi 'orang gajian'. Hehe. ☺
Mulai merintis bisnis sejak di masa kuliah bahkan bisa membuka lapangan pekerjaan. Hal ini mungkin saja terjadi. Yaitu jika usaha yang dirintis semakin berkembang, sehingga memungkinkan butuh tenaga kerja tambahan.
10+ Ide Bisnis Yang Cocok Untuk Mahasiswa.
Dari penjelasan mendetail di atas, telah kita ketahui begitu banyak manfaat yang akan bisa diambil, jika mulai merintis bisnis sejak menjadi mahasiswa. Nah pertanyaannya, jenis bisnis apa sajakah yang paling cocok untuk mahasiswa?
Terdapat beberapa peluang bisnis untuk mahasiswa yang bisa Anda coba. Ingat! Syarat yang terpenting dalam memulai bisnis adalah kesungguhan, ketekunan dan kerja keras. Sehingga usaha Anda akhirnya bisa meraih sukses dan mendatangkan keuntungan yang berlipat.
Berikut beberapa peluang bisnis untuk mahasiswa:
1. Menjadi Penulis Lepas (freelance writing).
Menjadi penulis lepas bisa menjadi salah satu peluang bisnis lainnya untuk mahasiswa. Enaknya menjadi penulis lepas adalah karena bisa dikerjakan disela-sela aktifitas Anda sebagai mahasiswa.
Bagaimana caranya?
Tentunya Anda sudah tahu bahwa jaman sekarang ini teknologi sudah semakin canggih (khususnya teknologi smartphone). Kini telah banyak tersedia fitur-fitur dan aplikasi baru untuk menulis dan menyimpan catatan di ponsel pintar tersebut. Sehingga Anda bisa menulis order tulisan untuk konten website, buku, advertorial, dll di sela-sela waktu luang Anda. Dan tentunya Anda bisa mengerjakan semua order tulisan dengan lebih optimal dirumah Anda (sepulang dari kuliah).
Hasil dari job freelance writing ini sudah tentu bisa menjadi sumber untuk tambahan uang saku Anda. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan hasilnya untuk membiayai kuliah Anda. Sehingga Anda menjadi mahasiswa yang telah mandiri sejak muda, dan juga bisa membantu meringankan beban orang tua Anda.
Keuntungan lain yang akan Anda dapatkan dari pekerjaan ini adalah ; membuat wawasan Anda terus berkembang dan bertambah. Hal ini pasti akan terjadi secara alami.
Apa sebab?
Karena sebagai penulis pasti Anda akan membutuhkan banyak referensi. Sebab tentu saja tidak-lah semua hal Anda kuasai. Oleh karena itu ketika mendapatkan order tulisan yang materinya belum Anda kuasai sepenuhnya, maka pasti Anda mencari infonya di internet. Kemudian materi dari referensi itu Anda pelajari, serap dan pahami pokok bahasannya, kemudian Anda tulis berdasarkan pemahaman Anda sendiri.
Dan, tahukah Anda? Di setiap proses dan mengolah referensi itu, sesungguhnya Anda telah belajar (dibidang materi itu) secara otodidak. Bayangkan jika telah beratus, bahkan ribuan topik dan materi tulisan yang telah Anda tangani. Oleh karena itulah, tidak mengherankan jika penulis yang telah berpengalaman itu rata-rata orangnya cerdas-cerdas. ☺
2. Menjual Pulsa Elektrik.
Menjual pulsa elektrik juga cukup berpeluang untuk dijadikan media belajar berbisnis. Tidak seperti dropshipper yang hampir tidak membutuhkan modal, bisnis ini perlu modal walaupun jumlahnya relative kecil. Meskipun begitu sangat cocok dilakukan oleh seorang mahasiswa.
Beberapa tips sukses jualan pulsa elektrik:
- Pilihlah distributor pulsa yang berkualitas bagus (pengiriman cepat alias tidak lelet).
Apa alasannya?
Karena pembeli biasanya akan kapok berbelanja lagi ke suatu konter jika masuk pulsanya terlalu lama. Betul 'kan? Gak usah jauh-jauh, saya sendiri (penulis) biasanya beralih ke konter pulsa lain jika kirimnya terlalu lama.
- Tetapkanlah harga jual yang ekonomis (baca: murah) namun harus tetap realistis.
Mungkin Anda akan bertanya : "Apa maksudnya harus tetap 'realistis' bang izal?"
Maksudnya begini : Pada tahap awal membuka usaha jualan pulsa, tentu salah satu faktor yang paling dominan menjaring pembeli adalah harga jual pulsa Anda yang cukup murah. Namun jangan lupa, jangan sampai Anda menjualnya terlalu kemurahan. Anda harus tetap realistis, dalam arti Anda harus mengkalkulasikan semua biaya modal. Diantaranya berapa modal pokok pulsa, biaya transportasi menuju dealer, biaya maintenance, dll.
Semuanya itu harus Anda hitung terlebih dahulu, barulah Anda tetapkan harga pulsa yang akan Anda jual. Jika masih memungkinkan untuk menjual pulsa sedikit dibawah harga pasaran, maka lakukanlah.
Intinya jangan sampai Anda merugi karena tidak teliti ketika menetapkan harga jual. Keuntungan yang didapatkan untuk sekali penjualan pulsa elektrik berkisar antara 500 sampai 1500 rupiah. Jika sedang banyak pembeli maka hasilnya akan cukup lumayan.
Namun perlu diketahui, bisnis ini mungkin sedikit berisiko dalam hal pembayaran pulsa. Apalagi jika kebetulan pembelinya adalah teman sendiri, tak jarang agak susah ketika pelunasan pembayaran. Hehe. ☺☺☺
3. Menjual Kemampuan (skill) Lewat Internet.
Sekarang ini sudah era online. Seorang mahasiswa hampir tidak ada yang bisa lepas dari internet. Jika sudah begitu, kenapa tidak menawarkan keahlian yang Anda dimiliki lewat dunia maya atau internet?
Misalnya punya kemampuan (skill) dalam bidang desain, programming, menulis dan lain-lain tawarkan saja ke internet.
Pasarkan sejumlah keahlian tersebut lewat sosial media contohnya dengan mencoba branding diri sendiri. Bisa dengan menambahkan hasil karya (desain, fortofolio), sehingga orang akan lebih tahu keahlian apa yang Anda miliki. Jika memungkinkan masuk-lah ke laman forum, grub, atau badan usaha yang sekiranya membutuhkan keahlian tersebut.
4. Les Privat Di Rumah.
Seorang mahasiswa sudah tentu setiap hari mesti harus berkutat dengan belajar. Kemampuan menyerap pelajaran atau bidang ilmu pengetahuan tentu masih lebih cepat ketimbang yang sudah lulus kuliah. Agar tidak mubazir, berikan les privat pada murid-murid sekolah yang ada disekitar lingkungan tempat tinggal Anda. Mendirikan les privat ini sangat bagus bagi Anda para mahasiswa yang kuliah di jurusan keguruan.
Bisnis ini cukup berpeluang dan dapat Anda buka dirumah.
Bagaimana caranya agar lingkungan Anda dapat mengetahui bahwa Anda punya skill dalam mengajar? Caranya bisa dimulai dengan melakukan penawaran door to door. Yaitu Anda berkunjung ke rumah para tetangga yang ada di lingkungan Anda. Ajaklah anak-anak mereka agar mau pergi belajar bersama ke rumah Anda. Tentu sebaiknya Anda mendesain ruang tempat belajar dirumah Anda agar tampak menarik dan nyaman bagi anak-anak.
Pada tahap awal mungkin Anda tidak menetapkan tarif terlebih dahulu. Anggap saja hitung-hitung beramal ilmu yang bermanfaat kepada anak-anak tersebut. Sekaligus jadikan itu sebagai sarana melatih kemampuan Anda sebagai pengajar dan pendidik.
Toh kalau Anda ikhlas dalam mengajarkannya, dan membawa efek positif bagi anak-anak di lingkungan tetangga tersebut, para tetangga pasti tidak akan segan-segan memberikan balasan yang setimpal kepada Anda.
Toh kalau Anda ikhlas dalam mengajarkannya, dan membawa efek positif bagi anak-anak di lingkungan tetangga tersebut, para tetangga pasti tidak akan segan-segan memberikan balasan yang setimpal kepada Anda.
Artikel Menarik Lainnya : 5 Bisnis Jajanan Anak Sekolah, dan Tips Mencari Lokasi Dagang Strategis
Intinya mulailah rintis dengan hati yang ikhlas, kelak jika nama Anda sudah terkenal (sebagai pengajar yang bagus), maka giliran uang itulah yang akan datang 'menghampiri' Anda.
Bayangkan jika setiap orang tua si anak memberikan Anda honor 500 ribu, misalnya mengajar 5 anak saja hasilnya sudah cukup banyak. Tidak hanya bidang mata pelajaran untuk murid sekolah saja sebenarnya. Jika mahasiswa mampu dan menguasai bahasa atau teknik komputer, bisa juga membuka untuk kelas yang diperuntukkan bagi umum. Misalnya les komputer atau les bahasa asing.
5. Influencer.
Menjadi seorang influencer juga merupakan salah satu peluang bisnis untuk mahasiswa yang cukup menjanjikan. Dengan mengandalkan media sosial instagram, bisnis ini cukup mudah untuk dilakukan. Caranya hanya tinggal upload foto atau video yang unik hingga membuat followers makin meningkat.
Semakin meningkatnya jumlah followers maka makin terbuka peluang yang lebih besar. Yaitu tawaran endorsement yang bisa menghasilkan banyak pendapatan. Pendapatan endorsement jika sudah terkenal bisa mencapai puluhan juta rupiah.
6. Pet Grooming.
Jasa pet grooming atau perawatan hewan peliharaan juga makin digandrungi saat ini. Banyak pemilik hewan yang merasa tidak ada waktu untuk sekedar merawat sendiri peliharaannya, bahkan hanya untuk sekedar mengajak jalan-jalan. Ini bisa menjadi peluang besar pada mahasiswa terutama yang menyukai hewan.
Coba untuk merintis bisnis dengan teman sesama penyuka hewan. Tarif untuk pet grooming ini cukup menguntungkan. Rata-rata bisa mencapai 50 hingga 100 ribu per jam. Cukup besar untuk ukuran penghasilan mahasiswa.
7. Shoes Cleaning.
Bisnis shoes cleaning juga bisa jadi sebuah peluang bisnis untuk mahasiswa yang bisa dicoba. Saat ini sudah banyak yang memilih menggunakan sepatu sneakers atau sepatu bermerek lain dan berharga lumayan mahal. Pada umumnya pemilik sepatu ini akan menyerahkan urusan cuci pada jasa shoes cleaning.
Mahasiswa bisa melakukan bisnis ini disaat tidak ada jam kuliah. Saat ini sudah banyak peracik sabun khusus untuk mencuci sepatu bermerek. Harganya pun sudah cukup terjangkau karena bukan produk import. Jika memungkinkan jual saja pembersih tersebut, siapa tahu ada yang berminat. Keuntungan menjadi berlipat.
8. Youtuber.
Peluang bisnis untuk mahasiswa yang saat ini banyak dilakoni yaitu menjadi youtuber. Banyak yang akhirnya menekuni bisnis ini karena memang menguntungkan. Apalagi jenis bisnis ini cukup menyenangkan. Tinggal buat konten seru dan menarik agar banyak yang menonton.
Sudah banyak orang yang sukses mendapatkan uang dalam jumlah fantastis dari menjadi youtuber.
Nama-nama beken seperti Atta halilintar dan Ria ricis itu telah merintis menjadi youtuber semenjak mereka masih sebagai mahasiswa. Berkat kerja keras dan ketekunan mereka dalam membuat video yang menghibur, kini mereka telah menjadi jutawan.
Artikel Menarik Lainnya : Syarat Monetisasi Channel Youtube Semakin Berat, Apakah Solusinya?
Semuanya di dapatkan dari hasil monetisasi channel youtube mereka.
Semakin banyak penonton atau subscribes, maka makin banyak peluang untuk mendapatkan keuntungan. Seperti dari pay per clik, google adsense dan lain nya. Sebagai saran buat konten yang sesuai passion, dengan begitu akan dapat menghasilkan karya lebih menarik.
So,,, apakah Anda juga berminat mengikuti jejak mereka? ☺
So,,, apakah Anda juga berminat mengikuti jejak mereka? ☺
9. Jual Beli Buku Bekas.
Buku pedoman perkuliahan sangat dibutuhkan mahasiswa. Harganya yang relative mahal membuat sebagian merasa berat untuk membelinya. Ini justru bisa menjadi sebuah peluang usaha. Yaitu dengan menjual aneka buku kuliah bekas dengan harga murah.
Cari dan kemudian beli buku-buku bekas dari pengepul, atau dari teman Anda yang sudah tidak membutuhkan buku tersebut. Kemudian jual kembali pada mahasiswa lain yang sedang membutuhkan buku pendamping kuliah tersebut. (jual sedikit lebih mahal dari harga yang Anda beli sebelumnya).
10. Jasa Pengiriman.
Membuka jasa pengiriman barang juga bisa menjadi salah satu peluang bisnis untuk mahasiswa. Modal utama untuk bisnis ini hanya diperlukan sebuah motor, dan cukup tahu wilayah area pengiriman. Tawarkan jasa antar barang di lingkungan sekitar area kampus yang sudah pasti sangat dihafal dengan baik.
Membuka jasa pengiriman ini bisa dicoba saat di sela-sela jadwal kuliah kosong.
Ajak beberapa kawan agar memiliki jumlah personil pengiriman yang cukup banyak. Sehingga apabila sedang banyak permintaan jasa pengiriman tidak terlalu kerepotan.
Itulah alasan mengapa sebaiknya merintis bisnis saat menjadi mahasiswa. Cukup banyak peluang bisnis untuk mahasiswa yang bisa coba dilakukan. Alangkah baiknya bisnis dibangun sejak awal, jika memang bisa berkembang, bukankah akan semakin untung?
11. Dropshipper.
Peluang Bisnis untuk mahasiswa yang paling mudah untuk coba ditekuni mungkin menjadi dropshipper. Berjualan online dengan dropshipper bahkan hampir tidak membutuhkan modal. Oleh karena jenis bisnis ini hanya berusaha menawarkan produk milik orang lain. Dan ketika produk itu laku terjual, maka Anda mendapatkan keuntungan dari penjualan tersebut.
Apa sajakah kiat agar dapat sukses menjadi dropshipper? Berikut dibawah ini kiat singkatnya:
- Langkah pertama kali adalah tentukanlah produk apakah yang akan Anda jual sebagai dropship. Kemudian pilihlah produk yang memiliki permintaan tinggi. Oleh karena itulah (sebaiknya) Anda harus cukup memahami tentang seluk beluk produk tersebut. Contoh ; misalnya pada produk pakaian. Maka Anda harus tahu model dan jenis pakaian apa yang sedang menjadi trend terkini.
Dengan mengetahui produk yang sedang trend, maka peluang terjualnya produk dropship Anda akan lebih tinggi.
- Langkah selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah ; coba cari supplier untuk produk yang ingin ditawarkan.
- Bagaimana dengan pemasaran? Saat ini pemasaran produk dropship sudah semakin mudah dengan adanya beragam jenis media sosial. Facebook, Instagram, Twitter, dll merupakan media yang sangat ampuh untuk pemasaran produk dropship tersebut. Sudah banyak lho anak muda dan mahasiswa yang telah sukses dibidang bisnis yang nyaris tanpa modal ini.
Jadi dropshipper merupakan salah satu peluang usaha untuk mahasiswa yang sangat menguntungkan jika ditekuni dengan baik.
12. Menawarkan Jasa Les Privat ke Bimbel.
Peluang usaha untuk mahasiswa lainnya yang cukup menjanjikan adalah jasa les privat.
Untuk peluang usaha yang satu ini sangat cocok bagi Anda (para mahasiswa) yang memiliki karakter suka mendidik/mengayomi. Jika Anda termasuk orang yang suka membantu menuntun/mengajari adik atau keponakan Anda dalam menyelesaikan PR-nya dirumah, maka peluang jasa les privat ini cocok untuk Anda.
Jasa les privat ini bisa anda buka secara mandiri dirumah (telah penulis jelaskan pada poin nomor 4 diatas), atau bisa juga dengan cara Anda menawarkan diri kepada franchise pendidikan (bimbel) untuk bekerja sama.
Kelebihan jasa les privat ini adalah karena bisa dijalani nyaris tanpa modal uang. Sehingga usaha les privat ini termasuk salah satu peluang usaha dengan modal paling minim dari segi uang.
Jadi apakah modal utama Anda?
Modal paling utama, tentu saja adalah skill/keterampilan/spesialisasi yang Anda miliki. Misal, jika Anda adalah mahasiswa bahasa Inggris, maka Anda bisa menawarkan diri sebagai pengajar les bahasa Inggris. Dst.
Modal lainnya yang mesti Anda miliki adalah soft skill dalam melobi. Artinya Anda harus memiliki kemampuan dalam meyakinkan calon klien Anda. Sebab di awal-awal merintis jasa les privat ini tentu saja Anda harus aktif menawarkan diri dan skill Anda. Baik dengan cara door to door kepada tetangga Anda, maupun ketika menawarkan kerja sama ke sebuah bimbel.
Itulah diatas beberapa peluang usaha untuk mahasiswa. Pilihlah yang paling sesuai dengan minat dan passion Anda.
Sukses dimasa muda? Oh of course! Kenapa tidak? 😁
Penulis by : Bang izal.
Post a Comment for "10+ Ide Peluang Bisnis Untuk Mahasiswa Yang Mudah Dilakukan"